ADA CINTA DALAM SETIAP AGAMA.
Ada cinta dalam setiap agama,
Ada cinta dalam setiap agama,
Jangan pernah bilang bahwa agama kami adalah agama cinta kasih, tetapi buktikanlah, buktikan dengan perbuatan, yaitu kemanusiaan dan jangan hanya jadi slogan belaka, perkataan dengan perbuatan beda.
Ada cinta dalam setiap agama,
Tetapi cinta sendiri tak punya agama.
Agama cinta bisa dicapai jika sudah menyelami hakikat agama yaitu kemanusiaan.
Puncak tertinggi dari agama adalah cinta kasih kepada sesama tanpa pernah membedakan suku dan agama.
Ada cinta dalam setiap agama,
* Saling menghargai, saling menghormati, saling toleransi, tidak saling mencaci, tidak saling memaki, saling rendah hati, saling tolong menolong, saling berkasih sayang, tidak saling mengklaim yg paling benar, maka akan ada cinta dalam setiap agama, terciptalah cinta dalam setiap agama.
* Tidak bisa saling menghargai, tidak bisa saling menghormati, intoleransi, saling membenci, saling mencaci, saling memaki, arogansi, saling kedepankan ego tinggi, saling bermusuhan, saling mengklaim kebenaran, maka tidak akan pernah ada cinta dalam setiap agama, tidak akan pernah tercipta cinta dalam setiap agama.
Ada cinta dalam setiap agama,
Jika bisa merayakan perbedaan dan keberagaman maka berarti ada cinta.
Jika benci akan perbedaan dan keberagaman maka berarti tidak ada cinta.
Ada cinta dalam setiap agama,
Tidak kedepankan warna, tidak membentangkan sekat, tidak kedepankan klaim kebenaran yang disertai menyalahkan pihak lain, tetapi kedepankanlah spirit keharmonisan, kedamaian dan kemanusiaan.
Ada cinta dalam setiap agama,
Jika menjunjung hukum cinta maka dapat dipastikan segala kebencian, dendam, kedengkian, permusuhan, kekerasan dan semua hal negatif dan merugikan pasti akan lenyap.
Ada cinta dalam setiap agama,
Dengan berpijak pada asas cinta kasih, hubungan antar manusia dan golongan akan berjalan secara harmonis didalam kedamaian.
Ada cinta dalam setiap agama,
Cinta adalah hukum absolut yang bersifat universal. Apapun agamamu dan sukumu, dimanapun kamu berada, cinta pasti membawa kebaikan. Tindakan yang dilakukan atas dasar cinta, maka hasilnya akan berbuah kebaikan.
Ada cinta dalam setiap agama,
Dengan cinta kebenaran akan ditemukan, cinta adalah kebajikan utama, cinta adalah penopang bagi kebaikan tertinggi dan cinta adalah jalan menuju Tuhan.
Ada cinta dalam setiap agama,
Tetapi cinta sendiri tak punya agama.
Tuhan tidak memiliki agama, Tuhan tidak punya agama.
Tuhan hanya memiliki cinta, cinta kasih kepada semua ciptaan Nya.
Yang dinilai Tuhan itu perbuatan dan bukan agama.
Ada cinta dalam setiap agama,
Apakah agama kita adalah agama cinta ?
Buktikanlah dengan perbuatan dan jangan hanya jadi slogan belaka.
( Sumber dari Asrof Husin. )
0 comments:
Catat Ulasan